Hidroponik skala rumah tangga di teras rumah




Makin mahalnya sayur mayur yang kita butuhkan setiap hari, mau tidak mau kita harus bisa mengupayakan  untuk bisa menanam sendiri dan itu tidak susah kok, meskipun menanam secara hidroponik. Pertama kita bisa siapkan paralon atau pipa pvc yang besar dengan ukuran3”kita sediakan 1 meteran  sebanyak 4  batang dan 50 cm 2 batang ,keni L 3” kita sediakan 4 buah,keni T 3” kita sediakan 2 buah , diusahakan keni T 3” tersebut bisa dirangkaikan dengan paralon yang kecil gunanya yang satu untuk  mengalirkan nutrisi dari paralon atas kebawah sampai ke arah ember yang disediakan paling bawah yang memang kita gunakan untuk menampung buangan nutrisi yang selanjutnya dialirkan kembali melalui keni T 3” yang satunya lagi itupun tersambung dengan paralon kecil , dengan pompa kecil atau pompa aquarium dialirkan keatas  dengan sendirinya nutrisi mengaliri ke setiap paralon  .   Sebelum kita rangkai, paralon yang besar kita beri lubang seukuran gelas aqua masing- masing berjarak 20 cm, gelas aqua memang digunakan sebagai wadah tanaman yang dibawahnya diberi beberapa lubang kecil  gunanya supaya nutrisi dapat diserap akar.Sebagai media tanamnya kita buat campuran sabut kelapa halus atau cocopiet dengan arang sekam atau sekam bakar dengan perbandingan 50:50. Untuk tanamannya kita bisa mencoba yang mudah tumbuh dan tidak rewel yaitu : Selada, sawi Caisim , kangkung dan bayam . Benih mula-mula kita semai, bila sudah tumbuh dan berdaun kita bisa pindahkan pada wadah yang sudah diisi dengan media tanam dan ditempatkan di masing-masing paralon, sedang untuk nutrisinya kita bisa gunakan pupuk organik produksi Jimmy Hantu atau produck Nasa atau bisa juga menggunakan pupuk kimia gandapan  yang formulasinya memang dibuat untuk tanaman hidroponik ,atau bisa juga pupuk growmore atau gaviota dengan perbandingan 2 ml atau 2 gr untuk 1 liternya sesuai dengan producknya, itupun cukup memakai pupuk pertumbuhan bukan pupuk pembungaan atau pembuahan. Baiklah sekarang kita mencoba untk merangkai, mula-mula kita sambung paralon yang berukuran  50 cm dengan keni L kemudian kita sambung lagi dengan  paralon yang berukuran 1 m kemudian kita sambung dengan keni T kemudian disambung lagi dengan yang ukuran 1 m begitu selanjutnya sampai tersambung semuanya hingga terbentuk segi empat sama sisinya. Sedangkan untuk keni T kita usahakan untuk bisa tersambung dengan paralon yang kecil yaitu bisa kita dapatkan keni yang sebelahnya besar  dan sebelahnya kecil.  Setelah selesai kita kerjakan rangkaiannya kita bisa tempatkan rangkaian tsb pada penopang yang bisa kita buat dari kayu atau besi berbentuk kerangka meja .Akhirnya kita bisa mulai menanam dan menghidupkan pompa  untuk mengalirkan nutrisinya .Dengan nutrisi dan sinar matahari yang cukup tanaman akan tumbuh subur. Selamat mencoba dan semoga bisa menjadi manfaat.


                               

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Purwanto | Pak Pur
Copyright © 2011. Taman Adenium (Semarak Indah Taman Adenium) - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Pak Pur
Proudly powered by Blogger